Langkah Strategis Inda Raya Daftar Ke Gerindra, Bambang Wahyudi : Jarang Jarang Ada Wanita Yang Berprestasi Seperti Itu

Madiun -sinarpos Setelah resmi mendaftar  Bakal Calon Wakil Walikota Madiun pada DPC PDIP, kini Inda Raya mengambil langkah strategis dengan mendaftarkan pada Partai Gerindra Kota Madiun, Jum"at (31/5/2024).

Kepada sejumlah media, Inda Raya mengatakan bahwa Partai Gerindra memiliki sejarah berkolaborasi dengan PDIP, dengan memiliki cita cita baik untuk Indonesia, walau mungkin belum sempat terwujud saat itu.

"Mendaftar ke Partai Gerindra ini sudah melalui perimbangan positif. Kita berharap hubungan ini lebih erat lagi dalam Pilkada Kota Madiun,"katanya.

Inda Raya berharap dengan mengembalikan formulir ini sebagai langkah awal untuk bisa mendapatkan dukungan dari Partai Gerindra. 

Ditanya soal Mada Jilid 2, kembali Inda Raya secara diplomatis mengatakan bahwa politik ini sangat cair dan dinamis, apa saja bisa terjadi. 

"Apalagi tadi informasi dari pak Ketua (DPC Gerindra Kota Madiun), bahwa sejauh ini baru ada satu calon Walikota yaitu pak Maidi yang sudah mendaftarkan ke Partai Gerindra dan ada 4 bakal calon wakil walikota, termasuk saya. Namun, masih banyak pertimbangan yang perlu dibahas soal itu,"paparnya.

Inda Raya melanjutkan, bahwa tidak ada partai yang mampu memberangkatkan sendiri, perlu koalisi. "Yang penting kita siap tegak lurus pada partai pada medan apapun,"tambahnya.p

Sementara Ketua DPC Partai Gerindra Kota Madiun, Bambang Wahyudi melihat Inda Raya ini kan tokoh perempuan yang sukses dan berprestasi. "Jarang jarang ada wanita yang bisa mencapai hal itu. Dan tidak salah jika ini menjadi pertimbangan Pak Maidi,"pungkasnya.(dd)

0/Post a Comment/Comments

Dibaca